Mengenal Formula SUMIFS

Penjumlahan dengan kriteria tertentu bisa dilakukan dengan formula SUMIF dengan sangat sederhana. Hanya saja ada kelemahannya ketika menggunakan SUMIF untuk menghitung data dengan range nilai untuk kriteria. Misalnya ingin menghitung data dari tanggal 1 sampai 7. Jika memakai SUMIF, kita harus menambahkan hasil SUMIF dengan kriteria 1, lalu dengan kriteria 2 dan ini menjadi tidak efisien. Untuk hal itu di MS Office 2007, Excel menyediakan formula dengan kegunaan SUMIF tetapi dengan multi kriteria, formula baru tersebut bernama SUMIFS.

Penggunaan SUMIFS menjadi lebih sederhana, karena kita diijinkan memasukan kriteria terhadap sum range lebih dari 1. Misalnya kita ingin menjumlahkan data dari nomor 1 sampai dengan 7 (pada file contoh yang saya sertakan). Kolom kriteria ada di range A4 sampai A16 dan sum range dari C4 sampai C16. Maka untuk menjumlakannya jika kita memakai formula SUMIF maka kita harus harus menuliskan rumus sebagai berikut:

=SUMIF(A4:A16;1;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;2;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;3;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;4;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;5;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;6;C4:C16)+SUMIF(A4:A16;7;C4:C16)

Tapi dengan SUMIFS kita cukup menuliskan seperti ini:

=SUMIFS($C$4:$C$16;$A$4:$A$16;">=1";$A$4:$A$16;"<=7")

Jauh lebih efisien kan? Jika kita melihat contoh SUMIFS diatas maka sintaks formula nya adalah sebagai berikut: SUMIFS(sum_range; range_kriteria_1; kriteria_1; range_kriteria_2; kriteria_2... dst)

Semoga membantu.

13 comments

  1. Bisa dikasi/dikirim salah satu contoh kasus ga?
    Agak bingung nih kalo belum ada contoh file untuk dicoba dan analisa, maklum newbie nih…..

  2. ada yang tau cara ngerubah teks “Rp 1.000.000.00” ke angka “1000000”. masalahnya ada 2000 record klo manual bisa gempor, thx

  3. mohon pencerahan untuk fungsi COUNTIFS karena saya sudah coba tapi kok belum berhasil apakah ada kemiripan dengan sumifs sebagai penyederhanaan syntak dari sumif untuk multi data(kriteria). Tentunya akan lebih mudah saya pahami jika berikut contoh soalnya.

  4. Pak saya mau nanya, saya ingin menjumlahkan data di bulan January saja, sedangkan data tersebut bergabung dengan bulan Feb,Mar,Apr, dstnya. Record datanya per-tanggal. Bagaimana mengunakan fungsi sumif u/ data tersebut? Terima kasih Pak.. 🙂

  5. bisa kasi tahu rumus menjadikan data text dapat di sum sebagai data angka…

  6. cara melink kan sheet pertama ke tabel sheet kedua pake rumus apa ya tolong bantuannya…..

  7. kalo misalkan criteria1 dan criteria2 itu diambil dari cell lain.

    begini misalnya…
    criteria1 diambil dari cell E4 yg berisi tanggal 1. dan criteria2 diambil dari cell E5 yg berisi tanggal 7.

    jadi.. bagaimana rumusnya??
    terimakasih…

  8. misalnya kita akan menghitung, jumlah karyawan tetap dan tidak tetap, dari data dengan jabatan calon didepan nama jabatannya adalah tidak tetap, misal calon kurir, calon pengemudi bagaimana rumusnya ya

  9. gimana klo meng hitung 3 kreiteria jumlah nilai yang diiberikan juri dengan ketentuan <30 buruk sekali <50 buruk <70 cukup <80 baik < 90 baik sekali ???

    mohon pencerahan nya pak …

  10. om kok ga dijawab ya komennya
    kan kasian om kalo uda komen
    dan perlu jawaban tp g djwb

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.