Menganalisa Startup Item Komputer Kita

Semua sistem operasi me-load beberapa aplikasi ketika start-up, termasuk Windows XP. Windows XP memiliki beberapa pos yang berisikan trigger untuk pemuatan aplikasi apa saja yang harus di muat untuk pertama kali. Kalau saya amati pos-pos itu berada di folder startup Start menu, registry key -> HKEY_CURRENT_USER \Software\ Microsoft\ Windows\ CurrentVersion \Run dan HKEY_LOCAL_MACHINE \SOFTWARE \Microsoft \Windows \CurrentVersion \Run dan jangan lupa di samping itu Windows XP juga mempunyai Services yang jumlahnya tidak sedikit dan yang hampir semuanya di jalankan ketika Windows start-up. Nah, di artikel ini saya akan menuliskan satu aplikasi built-in Windows XP yang dapat memantau semua start-up items dalam satu layar.

Jika anda suka mengutak-atik Windows XP, tentu anda sudah tahu aplikasi satu ini. Aplikasi ini bernama System Configuration Utility. Untuk menggunakannya anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Klik Start -> Run, ketikan msconfig lalu tekan enter.
  2. Anda akan melihat 6 tab di System Configuration Utility ini, yaitu: 
    • General: Berisikan resume dari konfigurasi kita, apakah semua start-up items di load ataukah tidak.
    • SYSTEM.INI: Berisikan dari isi file SYSTEM.INI, file ini terletak di folder Windows anda.
    • WIN.INI: Berisikan dari isi file WIN.INI, file ini terletak di folder Windows anda.
    • BOOT.INI: Berisikan dari isi file BOOT.INI, file ini terletak di root folder. File ini mengatur konfigurasi start-up anda.
    • Services: Berisikan semua service yang ada sistem anda. Disana anda bisa melihat status apakah service ini di jalankan ataukah tidak.
    • Startup: Berisikan semua startup items di Windows XP anda. Nah ini yang saya maksud…
      tab msconfig
  3. Untuk menyingkirkan item tertentu dari startup, anda tinggal menghilangkan centang di aplikasi tersebut, lalu klik tombol Apply atau OK
    Hilangkan centang buat aplikasi yang buat berat dan tidak penting.
  4. Lalu anda akan di minta restart komputer.

Nah, dengan aplikasi ini tugas kita untuk mengatur startup items di Windows XP kita akan lebih mudah. Semoga bermanfaat.

2 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

CommentLuv badge

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.