Mendapat Masalah Dengan WordPress 2.7 Beta 3

Gara-gara masalah yang tidak sengaja membuat saya lama tidak update blog ini. Masalah itu yaitu harga yang harus saya bayar untuk mencicipi versi WordPress yang terbaru meskipun masih beta. WordPress meluncurkan mesin baru-nya beberapa waktu yang lalu yaitu versi 2.7 Beta 3. Saya sudah mencoba-nya Beta 2 sebelumnya di localhost (saya menggunakan Apache 2 dan PHP 5 sebagai engine webserver percobaan saya) dan tidak menemui bug yang terlihat nyata. Lalu saya memberanikan diri untuk mencoba nya di blog saya ini. Dan kebetulan waktu itu 2.7 Beta 3 sudah di release akhirnya saya mencoba upgrade ke blog saya dengan cara yang biasa saya pakai.

Yaitu menghapus folder wp-admin dan wp-includes dan seluruh file di root kecuali file wp-config.php lalu saya menyalin semua file Beta 3 ke folder public_html menggantikan file lama yang telah saya hapus. Dan setelah proses menyalin file yang berjumlah sekitar 500-an file itu selesai, saya pun segera melihat hasilnya dengan masuk ke Dashboard saya.

Layar login pun muncul dengan sukses, akhirnya saya memasukan user dan password saya dan tekan Enter. Nah… ini dia masalahnya, bukannya Dashboard yang saya dapatkan tetapi 404 page yang saya dapatkan. Kemudian saya pun mencoba-nya berkali-kali tetapi hasil nya tidak berubah sama sekali. Akhirnya keringat dingin pun keluar, yang saya pikirkan adalah rusaknya database MySQL saya.

Karena sebelum masuk ke layar login saya di minta untuk upgrade database ke format yang lebih baru agar kompatibel dengan WP 2.7 Beta 3. Langkah berikut yang saya ambil adalah menanyakan masalah itu ke forum WordPress dan sampai hari ini problem saya tersebut belum solved.

Akhirnya daripada menunggu ujung yang tidak kunjung tiba kejelasannya, terpaksa saya men-downgrade WP saya ke versi stable yang sudah ada yaitu 2.6.3 sambil menunggu versi 2.7 keluar yang stable version.

Ternyata belum saatnya saya mencicipi versi yang terlihat lebih legit itu…

8 comments

  1. iya bro, saya kena nih udah update ngabisin pulsa, eh gagal… untungnya bisa balik ke 2.6.3 safely.

  2. Seperti yang sudah saya tulis, saya hapus semua file di public_html kecuali folder wp-content dan wp-config.php (lha kalo di hapus bisa pusing kita), lalu saya copykan semua file wp 2.6.3 kecuali folder wp-content.

  3. waduh… tapi ini WordPress sudah mengeluarkan versi yang RC1 cuman ya karena masih trauma saya nunggu yang full release aja hehehe

  4. Anda membuat beberapa poin yang baik di sana. Saya melakukan pencarian pada topik dan menemukan kebanyakan orang akan setuju.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.