Safari 4 Beta

Perlombaan antar pengembang mesin penjelajah internet (Internet browser) semakin tidak terbendung. Kejar-kejaran fitur dan penciptaan mesin baru adalah hal yang biasa di tahun terakhir ini. Dari Firefox yang mengeluarkan versi 3.1 beta, Google Chrome yang membendung dengan versi 2 (beta), lalu yang terakhir ini Apple tidak mau kalah dengan mengeluarkan Safari versi 4 beta-nya. Saya sih maunya cuek aja mau pakai Firefox aja terus, cuman hati ini yang penasaran ini ngga mau diajak kompromi. Akhirnya dengan agak berat saya coba juga Safari versi 4 yang masih beta ini.

Ketika download sudah selesai (besar file sekitar 45MB) lalu saya instal. Ketika membuka pertama kali kesan yang saya dapat koq seperti Google Chrome gitu ya? Bagaimana dengan teman-teman? Di mulai dari hilangnya title bar, menu yang di hilangkan (meskipun bisa di munculkan) dan apa ya… taste-nya benar-benar seperti Google Chrome (susah menggambarkan dengan kata-kata…hehehehe). Oya, juga Safari sekarang, memperlihatkan speed dial untuk situs yang sering dikunjungi setiap kita membuka tab baru.

Top sites

Hanya saya melihat ada satu keunikan, ketika saya membuka banyak tab dan ingin satu tab menjadi jendela tersendiri, saya tinggal klik dan drag pojok tab ke arah bawah.

buka ke jendela baru

Apple mengklaim bahwa mereka telah membuat 150 fitur baru untuk Safari teranyar ini.

Ah mungkin, untuk mantapnya rekan-rekan bisa mencoba browser besutan Apple ini sendiri, banyak yang susah di tuliskan…

10 comments

  1. @byme: Salam kenal juga bung byme… iya kalo masalah tampilan keliatannya belum ada yang bisa ngalahin Apple hehehe….

  2. @Willy – KL: Iya ala iTunes tuh, saya juga pengguna Mac dan sangat suka dengan tampilan Finder Mac OS X sangat intuitif dengan model gituan… Kalo saya minta temen saya download, lalu saya minta heheheh (mental ngemis banget nih… lha nek download pake IM2 tahu sendiri lah….)

  3. bukannya google chrome ama safari itu sama-2 satu mesin — webkit, pak edi..
    plg ringan bukannya opera (bermesin presto) ya..
    opera serupa standar web-nya dgn webkit-based (lolos acidtest 1,2,3)
    opera kayaknya dah lama ada speed dial-nya 🙂

    artikel terakhir dani | Bodoh

  4. setelah saya gunain cepet juga, tapi sayang klo buka hotmail.com. untuk klik new untuk tulis email aja gak bisa sam ngirim gak bisa. aneh banget browser nya. belum perfecto menurut saya. klo yang lain gimana?
    coba deh buka hotmail.com. masuk keemailnya.

    artikel terakhir adhi | Kangen Band – Biola Tak Berdawai

  5. safari 4 beta, benar2 mengecewakan sekali. buka email hotmail bisa cuman mau commpose email gak bisa dan buka kiriman email dari orang aja gak bisa diklik, ngirim pun gak bisa. ada apa dengan safari 4 beta ini???

    artikel terakhir adhi | Kangen Band – Biola Tak Berdawai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.