Launcher Kesukaan Saya

Sudah menjadi rahasia umum bahwa sistem navigasi di dalam Start menu Windows 95 – Windows 7 ini tidak pernah berubah secara signifikan. Selalu susah memanggil program di level kedalaman yang jauh. Misalnya saya ingin membuka Remote Desktop Connection tentu saya memerlukan beberapa klik sampai saya masuk ke sana. Tentu ini tidak efektif sama sekali. Ya memang bisa anda akali dengan menaruhnya di Quick Launch bar, hanya saja saya tidak suka dengan Quick Launch bar karena menuh-menuhin taskbar. atau di Desktop? Ini lebih ngga enak lagi, karena selain memperjelek tampilan Desktop, tentu anda harus meminimize jendela aktif anda, Dekstop keliatan, baru bisa kita mengklik ganda untuk membukanya.

Juga, karena saya adalah pengguna Mac OS X, sehingga saya mencari launcher yang menyerupai dengan bar punya Mac OS X yang menurut saya jauh lebih intuitif.

Setelah cari-cari ketemu juga, aplikasi peluncur itu bernama Object Dock. Setelah menggunakan aplikasi ini, hampir saya tidak pernah menyentuh Start menu lagi. Karena saya menaruh semua shortcut aplikasi kesayangan saya di sana. Jadi untuk aplikasi-aplikasi itu, saya hanya perlu dengan satu klik saja tanpa harus meminimize jendela pekerjaan saya dulu. Rekan-rekan bisa melihat contoh tampilan bar dari Object Dock pada gambar di bawah ini.

Contoh bar

Untuk menggunakan bar ini sangatlah mudah:

  1. Unduh dulu aplikasinya, ukuran sekitar 12MB.
  2. Klik ganda file objectdock_freeware.exe.
  3. Ikuti proses instalasi (mudah banget koq, tinggal klik tombol Next aja hehehe).
  4. Setelah proses instalasi selesai, sekarang tinggal membuka aplikasi-nya saja. Biasanya setelah proses instalasi ObjectDock akan terbuka secara otomatis, tetapi jika tidak, buka melalui Start menu (Start -> All Programs -> StarDock -> ObjectDock -> ObjectDock).
  5. Saran saya, lakukan pengaturan terlebih dahulu, disini anda bisa mengatur icon, theme dan posisi bar). Pengaturan dilakukan dengan klik ikon Configure Dock di dock.
    Configure Dock
  6. Jika rekan-rekan ingin membuat Dock ini terbuka otomatis setiap start Windows, pastikan anda mencentang (kaya pemilu aja nih…) opsi Load ObjectDock at startup di tab General.
  7. Untuk menambahkan ikon ke ObjectDock, anda tinggal klik lalu drag shortcut di Start menu ke arah Dock.
    Tambah ikon
  8. Untuk menghapus ikon dari Dock tinggal klik ikon di Dock lalu drag ke arah luar Dock (persis kaya Mac OS X).

Semoga artikel ini bermanfaat.

2 comments

  1. Yup.. launcher kesukaan saya juga (dulu).
    Sekarang sudah terpesona dengan StandAloneStack (sayang tidak dikembangkan lagi).

    ObjectDock ini mendukung multiple instances kalo versi pronya.. (torrent)

    hehe..
    ada lagi Circular Dock.. lebih keren lagi (bernasib sama, kurang dikembangkan – alpha version).

    artikel terakhir Willy – KL | Shortcut key untuk mematikan monitor

  2. @Willy – KL: Iya bro, sebetule saya ngga suka dock-dock kaya gini krena cuman nambahi kerjaan processor ama memory aja, but karena sekarang baru butuh, jadi alat ini bisa berguna banget untuk membuat kerjaan jadi cepat. And, thanks for your additional information.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.